Minggu, 10 Februari 2013

MUNDUR

Bagaimana jika manusia ditakdirkan berjalan mundur : Tentu saja bersama waktu yang bergerak ke masa lalu - Sehingga ketika kata 'masa depan' diucapkan, kita tak mungkin mencapainya.

Dunia yang indah namun tak bisa kau rasakan
Ke-lupa-an.
Juga ketiadaan pengetahuan
Barangkali kau akan menemui Tuhan - namun tentu saja dengan kehampaan

Kau akan sampai di 'titik nol pengalaman'. Titik Nothing !

Kau sendirian, tertinggal sekaligus terlempar kembali ditakdirkan menjadi manusia yang berjalan mundur

Jadi apakah kau selalu berharap untuk kembali pada masa lalu ? Jika begitu rasanya kita harus kembali belajar berjalan

Tidak ada komentar: